-->

Keutamaan sholat Hadits 9

Keutamaan sholat



Hadits 9
Dari Abu Qatadah bin Rib’iy r.a., Rasulullah saw. bersabda,
; Allah swt. berfirman, ‘Sesungguhnya Aku telah mewajibkan kepada umatmu shalat lima waktu, dan Aku berjanji dengan diri-Ku bahwa barangsiapa menjaga shalatnya tepat pada waktunya, pasti Aku masukkan ia ke dalam surga dengan jaminan-Ku. Dan barangsiapa tidak menjaga shalatnya, maka tidak ada jaminan baginya.” (Abu Dawud, Ibnu Majah – Durrul-Mantsur).
Keutamaan sholat Hadits 9
Dalam hadits lain dengan jelas diterangkan bahwa Allah swt. 
telah mewajibkan kepada kita shalat lima waktu dalam sehari semalam. Barangsiapa tidak berbuat kelalaian sedikit pun, berwudhu dengan sempurna, shalat pada waktunya, dan mendirikannya dengan khusyu’ dan khudhu’, maka Allah menjanjikan untuk memasukkannya ke dalam surga. 
Dan barangsiapa yang tidak melaksanakan hal ini, maka Allah tidak menjanjikan surga baginya. Mungkin ia akan diampuni atau akan diadzab.
Begitu besar keutamaan shalat sehingga dengan mempedulikannya, seseorang termasuk ke dalam janji dan jaminan Allah. 
Kita perhatikan, jika seorang hakim atau orang kaya menenangkan atau menanggung suatu tuntutan atau memberikan jaminan kepada seseorang, maka orang itu akan merasa senang dan tenang, dan segala perintah hakim itu akan dianggap berasal dari orang yang besar jasanya. 
Begitu pula halnya dengan shalat, ibadah yang sangat mudah dan tidak sulit; sedangkan yang menjaminnya adalah Raja para raja, Penguasa dua alam. 
Namun, jika kita tidak mempedulikan hal ini, kita sendirilah yang akan rugi sehingga akan menyebabkan kebinasaan kita.



Keutamaan sholat Hadits 9 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown